Apakah Anda bosan dengan tampilan standar browser Opera Anda yang begitu-begitu saja? Kalau jawaban Anda “Ya”, coba kunjungi saja situs komunitas Opera yang beralamat di http://my.opera.com/community/customize/skins. Di sana tersedia sejumlah skin-skin yang bisa Anda pilih. Silakan Anda download skin-skin tersebut yang kira-kira menarik buat Anda gunakan.
Kalau Anda melakukan download dengan browser lain, simpan saja file-nya ke folder yang bisa Anda tentukan sendiri. Atau kalau mau langsung, simpan saja file yang didownload itu ke folder C:\Documents and Settings\nama user\Application Data\Opera\Opera\profile\skin. Setelah selesai download, tutup Opera dan kemudian buka lagi.
Sekarang, untuk dapat menggunakan skin tersebut caranya adalah sebagai berikut.
• Klik di Tools > Appearance…
• Di tab skins, pilih Show installed skins
• Klik pada model skin yang ingin Anda gunakan
Sekarang, untuk dapat menggunakan skin tersebut caranya adalah sebagai berikut.
• Klik di Tools > Appearance…
• Di tab skins, pilih Show installed skins
• Klik pada model skin yang ingin Anda gunakan
Kalau menggunakan browser Opera, ia akan langsung mendownload skin yang Anda pilih. Bila proses download sudah selesai, software akan langsung menanyakan apakah Anda akan menggunakan skin tersebut. Kalau ya, maka skin akan langsung diimplementasikan. Dari menu Appearance tadi Anda juga bisa mendownload skin-skin lain untuk Opera. Caranya adalah:
• Klik di Find more skins
• Pilih skin yang ingin digunakan, lalu klik Download
Proses download akan segera berjalan, setelah selesai, klik Yes bila Anda ingin langsung mengaplikasikan skin tersebut.
• Klik di Find more skins
• Pilih skin yang ingin digunakan, lalu klik Download
Proses download akan segera berjalan, setelah selesai, klik Yes bila Anda ingin langsung mengaplikasikan skin tersebut.
Komentar :
Post a Comment